Tuesday 7 October 2014

Kehidupan dan Evolusi Spiritual


 *Kehidupan dan Evolusi Spiritual*

     Saat ini konsep tentang evolusi telah mempengaruhi seluruh dunia. Konsep tersebut telah diajarkan hampir di semua sekolah dan perguruan tinggi di seluruh dunia dan telah mempengaruhi ribuan siswa secara global setiap saat di bumi ini. Kehidupan, menurut paradigma ini, merupakan produk evolusi dari ‘debu material’ alam semesta (molekul dan atom) tanpa kehidupan, yg tidak punya tujuan dan maksud. Namun demikian, semua tradisi agama dunia menyatakan tentang makna yg suci dan tujuan yg lebih tinggi tentang kehidupan. Vedanta, merupakan acuan paling tinggi atas filsafat kerohanian dari warisan peradaban India purba, yg telah menyediakan suatu uraian tentang hidup dan kehidupan secara gamblang, etrmasuk asal mula dari kehidupan itu. Mengambil pandangan dari kesusateraan Veda, penulis buku ini, Dr. T.D. Singh, menyajikan suatu paradigma baru melalui pendekatan Vedanta yg lengkap tentang hidup dari aspek dimensi spiritual tentang kehidupan dan evolusi kesadaran. Paradigma Vedanta tersebut memberikan kesempatan untuk melihat lebih dalam tentang kehidupan secara alamiah. Dr. Singh yg mempunyai kehidupan unik yaitu menjadi seorang ilmuwan dan juga seorang rohaniwan, telah menulis dan mengedit beberapa buku dalam sebuah usaha untuk memahami realitas alam termasuk kehidupan melalui pendekatan interdisipliner dari aspek sains dan agama/spiritualitas.

0 comments:

Post a Comment

 
Free Website templatesFree Flash TemplatesRiad In FezFree joomla templatesSEO Web Design AgencyMusic Videos OnlineFree Wordpress Themes Templatesfreethemes4all.comFree Blog TemplatesLast NewsFree CMS TemplatesFree CSS TemplatesSoccer Videos OnlineFree Wordpress ThemesFree Web Templates